Rapat Persiapan Penyeleksian Panitia MOS

Dilaksanakan : 04 Mei 2013
Tempat          : Ruang Kelas XI-IPA-2
MPK            : Tedy Maryadi, Beny Kurniawan
SPJ Rapat     : -
Sifat              : Formal
Privasi           : Internal OSIS/A

RAPAT PERSIAPAN PENYELESIAN PANITIA MOS
Hasil Rapat :
1. Pembina : Romulus S. Pd , Nasroh.
2. Koordinator Umum : Pengurus Majelis Permusyawaratan Kelas
                                     Ketua OSIS
                                     Wakil Ketua OSIS
3. Koordinator Gugus : Sekretaris OSIS
                                    Bendahara OSIS
4. Ketua Gugus          : Ketua Sekretaris Bidang
                                    Anggota OSIS
5. Anggota                 : Anggota OSIS
                                    Anggota MPK
                                    Siswa/i Panitia MOS 2013/2014
 Sebelum menyambut adik-adik penerus SMA Negeri 4 Tanjungpinang, pastinya kakak-kakak OSIS menyiapkan segala macam persiapan matang untuk melaksanakan Masa Orientasi Siswa (MOS) untuk tahun ajaran 2012/2013.
Rapat dilaksanakan seperti pada Data Resmi Rapat yang disahkan oleh MPK selaku pengawas, pengevaluasi, dan pengayom OSIS.
Poin utama Rapat kali ini adalah Pesriapan Penyeleksian Panitia MOS. Namun, sebelum itu, OSIS ingin membahas masalah Kepanitiaan Induk, seperti Koordinator Umum, Koordinator Gugus, Ketua Gugus, hingga Anggota Gugus atau Kakak-Kakak Gugus.
Sebelum menjadi Panitia MOS, Anggota OSIS harus dilatih terlebih dahulu untuk dapat membentuk Karakter dari dalam, pelatihan itu telah dilaksanakan pada tanggal 06 Mei 2013.
Pembina berpesan, bahwa Kuota untuk Panitia MOS tahun 2013/2014 adalah 50 Orang, sementara menurut data dari OSIS dan MPK, Anggota OSIS Aktif hanya 27 Orang. Sehingga, OSIS membuka pendaftaran umum untuk siswa/i SMA Negeri 4 Tanjungpinang dapat menjadi Panitia MOS.
Selain membuka pendaftaran umum, Pengurus MPK juga memberikan Surat Majelis Nomor. 001/MPK-SMAN4/SR/XX/2013 kepada Anggota MPK untuk memberikan Rekomendasi kepada Anggota MPK untuk mengikuti penyeleksian Panitia MOS bersama-sama seleksi umum mulai tanggal 07 Mei 2013.
Penyeleksian dibuat dua tahap. Tahap Pertama, Pengurus OSIS pada 06 Mei 2013. Penyeleksian Umum pada 07-08 Mei 2013 dan 10 Mei 2013. Tahap Kedua pada 13-15 Mei 2013.